Festival Golo Koe 2023 akan Digelar di Labuan Bajo

RUTENG, RANAKANEWS.com – Festival Golo Koe akan di Gelar selama lima hari di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT dari tanggal 10-15 Agustus 2923.

Festival Golo Koe yang kedua pada tahun 2023 ini mengusung tema “Ekonomi, Sejahtera, Adil, dan Ekologis (ESAE)”.

Melalui festival ini umat Allah Keuskupan Ruteng ingin bergandeng tangan dengan semua anak bangsa untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat, keadilan sosial, dan keutuhan alam ciptaan.

Hal ini terungkap dalam kegiatan pekan pameran yang tahun ini diikuti oleh 152 UMKM yang berasal dari paroki-paroki, lembaga-lembaga, komunitas etnis dan religius, serta UMKM dari tiga Kabupaten di Keuskupan Ruteng: Manggarai Barat, Manggarai, dan Manggarai Timur.

Sejalan dengan pameran diselenggarakan pula pekan seni budaya yang menampilkan keunikan dan kekayaan kultur di Manggarai Raya, Flores, dan Indonesia pada umumnya.

Tak lupa pula panitia menyelenggarakan kegiatan ekologis berupa penanaman bakau di laut dan penanaman pohon-pohon di sekitar Labuan Bajo.

Juga panitia mengadakan kegiatan sosial karitatif berupa pembagian sembako bagi kelompok rentan dan alat tulis menulis bagi anak sekolah.

Festival Golo Koe akan dibuka dengan opening ceremony tanggal 10 Agustus 2023. Dalam event akbar ini akan berlangsung defile yang menampilkan parade etnik yang meriah dan ceremony agung pembukaan bernuansa kultural Manggarai melalui tari kolosal tiba meka dan sanda.

Nuansa ekonomis-kultural-ekologis Festival Golo Koe ini dibingkai oleh karakter spiritual. Festival ini mengajak semua orang untuk mengendus jejak Allah dalam alam ciptaan yang molek, kemagisan musik, suara, dan tari, perjumpaan penuh sukacita insan manusia dari segala penjuru bumi yang berpuncak dalam perjumpaan dengan Allah sumber kekuatan dan tujuan seluruh ziarah kehidupan.

Hal ini terungkap dalam dua kegiatan akbar berikut, yaitu Prosesi Laut dan Darat Bunda Maria Assumpta Nusantara tanggal 14 Agustus 2023 dan Misa Agung Maria Assumpta pada tanggal 15 Agustus 2023 di Waterfront City Labuan Bajo. (MB/RN)

error: Konten dilindungi!